Wabup Katamso Genjot Pariwisata Lingkungan: Sambut Mahasiswa Magister UNJA, Jajaki Potensi Mangrove Kelas Dunia di Tanjab Barat! Hadiri Haul Akbar, Wabup Katamso Ajak Jamaah Teladani Syekh Abdul Qadir Al-Jailani: Gabungkan Ilmu dan Amal Dukung Lahirnya Generasi Qurani Unggul, Wabup Katamso Beri Semangat Kafilah Tanjab Barat di FASI Jambi 2025 Anggota DPRD Lukas Cholikul R Kunjungi Pembangunan Majelis Taklim Tuan Guru Langkah Nyata Bupati Anwar Sadat: Meninjau Pembangunan Pusat Ilmu Agama Bersama Tuan Guru Kharismatik

Home / Tanjabbar

Selasa, 24 September 2024 - 19:33 WIB

Dukung Program Pemerintah, KMJKS Tanjabbar Koordinasi Dengan BAZNAS, Bentuk UPZIS JKS

TANJABBAR, JN- Pengurus Komunitas Masyarakat Jambi Kota Seberang atau KMJKS Cabang Tanjabbar mulai bergerak cepat dalam menyusun program.

Program tersebut salah satunya pembentukan Unit Pengumpul Zakat Infaq dan Sedekah (UPZIS) JKS yang selaras dengan program yang ada di KMJKS Provinsi Jambi.

Ketua KMJKS Cabang Tanjabbar Muhammad Fidaus, SE mengatakan Hari ini (Selasa,red) KMJKS Cabang Tanjab Barat silaturrahmi ke Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Tanjab Barat untuk konsultasi pembentukan UPZIS JKS.

” Tadi kita sudah bertemu dengan Plt Wakil Ketua II Baznas Tanjab Barat Bapak Yusuf dan beliau menyambut baik rencana kita untuk membentuk UPZIS JKS,” ungkapnya.

Didampingi Sekretaris KMJKS Cabang Tanjabbar Achmad Saukany Taqwin, ST dan sejumlah pengurus pria yang akrab disapa Ning Daus ini menyebutkan jika pembentukan UPZIS JKS ini selaras dengan yang ada du KMJKS Provinsi Jambi.

” Karena kita KMJKS Cabang Tanjab Barat ini ramai tidak ada salahnya dibentuk UPZIS JKS dimana program ini kedepannya secara bersama-sama dikelola oleh pengurus KMJKS Cabang Tanjab Barat,” katanya.

Baca Juga :  Diduga Proses Tender ULP Cacat Hukum, Rekanan Bakal Pidanakan Pokja

” Tujuan pembentukan UPZIS JKS ini tidak lain untuk kemaslahatan Umat dan membantu warga kurang mampu.” Timpalnya.

Sementara Plt Wakil Ketua II Baznas Tanjabbar H M Yusuf, S. Pd mengatakan menyambut baik program KMJKS Cabang Tanjab Barat untuk membentuk UPZIS JKS.

” Alhamdulillah kawan-kawan KMJKS memiliki pemikiran yang sama untuk saling bahu membahu membantu masyarakat yang tergolong mustahik di Kabupaten Tanjung Jabung Barat,” katanya.

Pria yang akrab disapa Abah Yusuf ini mengatakan, pendistribusian dan pendayagunaan Zakat yang dikelola Baznas Kabupaten Tanjab Barat tergabung kedalam 5 (Lima) program penyaluran.

” Program penyaluran itu ada Tanjabbar cerdas, sehat, sejahtera, peduli dan program Tanjab Barat Berkah,” bebernya.

Abah Yusuf menambahkan apa yang menjadi prorgam dari KMJKS Cabang Tanjab Barat, pihak Baznas tentu sangat menyambut dengan baik.

” Nanti pak Ketua silahkan dibentuk Ketua, Sekretaris dan Bendahara serta anggotanya kemudian sampaikan ke Baznas untuk kita SK kan,” ungkap Abah Yusuf.

Baca Juga :  Tingkatkan Minat Baca, Pimpinan Pemuda Muhamadiyah Tanjabbar Retribusikan Ribuan Alquran

Diketahui terkait pendistribusian dan pendayagunaan Zakat yang dikelola BAZNAS Kabupaten Tanjung Jabung Barat tergabung dalam 5 (Lima) Program.

Tanjab Barat Cerdas

Tanjab Barat cerdas adalah prorgam penyaluran ZIS di Bidang Pendidikan dalam rangka mewujudkan SDM yang lebih berwawasan Ilmu pengetahuan dan IMTAQ.

Tanjab Barat Sehat

Tanjab Barat sehat adalah program penyaluran ZIS di Bidang Kesehatan dengan agenda kegiatan memberikan bantuan pengobatan/bantuan berobat.

Tanjab Barat Sejahtera

Tanjab Barat sejahtera adalah program penyaluran ZIS di bidang ekonomi dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya kepada para mustahiq dengan beberapa agenda diantaranya pemberian bantuan kepada UMKM.

Tanjab Barat Peduli

Tanjab Barat peduli adalah program penyaluran ZIS di bidang kemanusiaan dalam rangka mengentaskan kesenjangan sosial dengan beberapa kegiatan diantaranya memberikan bantuan sosial, bantuan musibah dan bencana.

Tanjab Barat Berkah

Tanjabbar BERKAH adalah program penyaluran ZIS di bidang Dakwah/Advokasi (keagamaan) dalam rangka meningkatkan syiar-syiar Islam dengan beberapa agenda diantaranya pembinaan terhadap muallaf, bantuan keagamaan lainnya.(*)

Share :

Baca Juga

Ekonomi

Manfaatkan Beras Lokal, Bupati: 153 Ton Beras Petani Bisa di Serap Setiap Bulan

Covid-19

Puluhan Penumpang Pelabuhan LLASDP Kuala Tungkal di Uji Ulang Rapid Antigen

Tanjabbar

Perjuangkan Masalah Listrik di Tanjabbar, Bupati Audiensi Bersama Menteri ESDM RI.

Tanjabbar

Kapolres Tanjabbar AKBP Guntur Saputro di Mutasi

Peristiwa

Gudang Minyak Solar di Batang Asam Terbakar

Tanjabbar

Kejari Tanjab Barat Terapkan Keadilan Restorative Justice

Tanjabbar

Kapolda Jambi Resmikan Penggunaan Hall Badminton Sarja Arya Racana Polres Tanjab Barat

Pemerintahan

Bupati Tanjabbar Buka Forum Konsultasi Publik RKPD Tahun 2023

https://iplwin-login.in/

deposit 25 bonus 25

https://joetourist.ca/