Kadis Kominfo Kerinci Ajak Ciptakan Pilkada Damai, Sejuk dan Bermartabat DPRD Gelar Rapat Paripurna Pembentukan Alat Kelengkapan DPRD Tanjabbar Masa Jabatan Tahun 2024-2029. 51 Peserta dari 4 Kabupaten Ikuti Festival layangan Porprov Kormi Hari Jadi Polda Jambi ke 28, Lima Keluarga Kurang Mampu di Tanjabbar Menerima Program Bedah Rumah Rayakan HUT Ke-10, DPD Partai Perindo Tanjab Barat Gelar Syukuran dan Do’a Bersama

Home / Berita Militer

Sabtu, 12 Juni 2021 - 12:25 WIB

Kodim 0415/Batanghari Resmi Berganti Nama Kodim 0415/Jambi

JAMBINET MILITER – Jambi. Komando Distrik Militer 0415/Batanghari kini resmi berubah nama menjadi Komando Distrik Militer 0415/Jambi. Perubahan nama tersebut diresmikan oleh Wali Kota Jambi, Syarif Fasha didampingi Danrem 042/Gapu, Brigjen TNI M Zulkifli di Makodim 0415/Jambi. Pada hari Sabtu tanggal 12/6/2021.

Perubahan nama Kodim 0415/Batanghari menjadi Kodim 0415/Jambi berdasarkan Keputusan Kasad Nomor Kep/218/IV/2021 Tgl 10 Mei 2021 tentang Realisasi pengesahan penataan satuan jajaran TNI AD dan Sprint Komandan Korem 042/Gapu. No.Sprint 459/V/2021 tanggal 31 Mei 2021 tentang perintah untuk segera melaksanakan peresmian perubahan nama Kodim 0415/Bth menjadi Kodim 0415/Jambi.

Baca Juga :  Danrem 042/Gapu Ikuti Reviu PMPRB di Lingkungan Kodam II/Swj TA 2021

Wali Kota Jambi, Syarif Fasha mengatakan turut bangga dan berbahagia atas perubahan nama ini dan sinergi dengan Pemkot Jambi terus ditingkatkan dan diharapkan menambah semangat kerja anggota Kodim 0415/Jambi serta Walikota juga bersedia membantu untuk keperluan Kodim 0415/Jambi.

Sementara itu, Danrem dalam sambutannya mengatakan dengan perubahan type dan nama Kodim ini akan dibentuk Kodim baru yang meliputi wilayah Kabupaten Batanghari dan Kabupaten Muarojambi, namun ini masih dalam kajian.

“Kita berharap dengan penambahan Kodim akan membuat jajaran Kodim 0415/Jambi ke depan menjadi lebih fokus untuk Kota Jambi,” ujarnya.

Baca Juga :  TNI-AD Ambil Alih Lahan Rawan Karhutla di Kumpeh Ulu

Acara peresmian perubahan nama Kodim 0415/Jambi didahului kegiatan gowes bersama dengan mengambil titik start dari rumah dinas Walikota Jambi menuju Makodim 0415/Jambi.

Turut hadir dalam kegiatan gowes bersama Danrem 042/Gapu Brigjen TNI M. Zulkifli berserta Ketua Persit KCK Koorcab Rem 042 PD II/Sriwijaya Ny. Dewi M. Zulkifli, Walikota Jambi Syarif Fasha, Dandim 0415/Jambi Kol Inf J Hardiyanto, Kasrem 042/Gapu Kol Inf M. Yamin Dano, Wakil Walikota Jambi DR. dr Maulana, Forkompimda Kota Jambi, Kab Batanghari dan Kab. Muara Jambi serta para perwira Korem 042/Gapu dan Kodim 0415/Jambi. (penrem 042)

Share :

Baca Juga

Berita Militer

Kasrem 042/Gapu Tawarkan Solusi Permasalahan Mobilitas Angkutan Batu Bara di Jambi

Berita Militer

Kunjungan Pangdam II/Sriwijaya di Wilayah Korem 042/Gapu Berakhir di Kompi Senapan A Sarolangun

Berita Militer

Pangdam II/Sriwijaya Dampingi Panglima TNI Tinjau Serbuan Vaksinasi Di Jambi

Berita Militer

Dalam Rangka HUT Bhayangkara ke 74, Danrem 042 Gapu Ikuti Kejuaraan Menembak Pistol Executive

Berita Militer

AKPER Garuda Putih Resmi Berubah Nama Menjadi STIKES

Berita Militer

Danrem 042/Gapu Mengikuti Rapat Pimpinan TNI AD Secara Virtual

Berita Militer

Danrem 042/Gapu Hadiri Rapat Evaluasi Antisipasi Lonjakan Penularan Kasus Covid-19 Akibat Libur Nataru

Berita Militer

Danrem 042/Gapu Ucapkan Selamat Hari Bhayangkara Ke-74, “Semoga POLRI Selalu Dicintai Masyarakat”

https://iplwin-login.in/

deposit 25 bonus 25

https://joetourist.ca/