TANJABBAR – Masyarakat Sungai Nibung Parit Gompong, Kecamatan Tungkal Ilir, Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Merasa kecewa terhadap pihak rekanan(Kontaktor) pembangunan proyek jembatan yang ada di wilayah nya.
Pasalnya, janji kontraktor untuk ganti rugi terhadap rumah masyarakat dampak dari pembangunan tersebut, sampai saat ini tak kunjung diganti.
Sejumlah rumah masyarakat sekitar yang terdampak dan mengalami kerusakan atas proyek Milyaran Rupiah tersebut, merasa dibohongi oleh pihak kontraktor pelaksana PT. Jambi Energi Cemerlang.
Kesal akibat di PHP pihak rekanan masyarakat pun memasang plang merek didepan rumah nya bertuliskan” Rumah Warga Rusak Belum Ada Ganti Ruginya, Kami Merasa dibohongi Kontraktor Riyan”.(*)